Pabrik Kelapa Sawit Khusus Petani Dibangun di Tanahlaut Akhir Tahun Ini

Awal-Desember-Pabrik-Kelapa-Sawit-Khusus-Petani-Dibangun-di-Tanahlaut-e1539767364843

Pelaihari – Jika tak ada aral, awal Desember ini akan dimulai peletakan batu pertama pembangunan pabrik kelapa sawit. Lokasinya berada di Desa Tajaumulia, Kecamatan Batuampar, Kabupaten Tanahlaut.

Informasi dihimpun reporter Banjarmasinpost.co.id dari Humas Sekretariat Daerah Kabupaten Tanahlaut, rencana pembangunan pabrik kelapa sawit itu sudah disepakati di Aula Kantor Bupati Tanahlaut, Senin (15/10/2018) kemarin.

Bupati Tanahlaut Sukamta dan Wakil Bupati Tanahlaut Abdirahman turut menyaksikan penandatangan rencana pembangunan pabrik kelapa sawit tersebut.

Ketua Koperasi Sawit Makmur, Syamsul Bahri mengaku sedang mengupayakan pembersihan lahan seluas 83 hektare dari total luas lahan 11.700 hektare untuk rencana peletakan batu pertama pembangunan pabrik kelapa sawit tersebut.

Menurut pria yang juga Direktur PT Kalimantan Agro Mandiri ini, pembangunan pabrik kelapa sawit itu di latar belakangi keluhan petani sawit swadaya mandiri. “Sekitar 3000 kepala keluarga petani sawit di Tanahlaut akan menjual buah sawitnya,” katanya.

Saat ini harga tandan buah sawit mereka dibeli dengan harga rendah oleh perusahaan, tak sesuai dengan harga beli yang ditetapkan Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan, Rp 1.300 per kilogram.

Selain itu, akhir-akhir ini petani kelapa sawit swadaya mandiri kesulitan menjual tandan buah sawit mereka ke pabrik kelapa sawit milik perusahaan.

“Kesulitan petani inilah yang kita akomodasi dengan pabrik kelapa sawit yang akan dibangun. Ini bekerjasama dengan PT Batu Gunung Mulia Putra HM. Rihan Variza,” katanya, Selasa (16/10/2018).

Bupati Tanahlaut, Sukamta mengaku gembira karena pengusaha lokal berinvestasi membangun pabrik kelapa sawit di Kabupaten Tanahlaut.

“Tentu saja kita berharap keberadaan pabrik kelapa sawit tersebut akan memberikan solusi bagi permasalahan petani sawit di Tanahlaut,” katanya.