Bantu Petani, Pemkab Singkil Kembangkan Budidaya Bibit Sawit Unggul

Pembibitan sawit unggul

Singkil – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Singkil kembangkan budidaya bibit kelapa sawit unggul.

Sawit dari kecambah berlisensi itu, untuk membantu petani sawit dalam mendapatkan bibit bermutu yang sebelumnya harus didatangkan dari luar daerah dengan harga mahal.

Pembibitan kelapa sawit dilakukan di Desa Bulusema, Kecamatan Suro. Dalam tahap awal pembitan dilakukan sebanyak 40 ribu batang.

“Pengembangan bibit kelapa sawit unggul dilakukan guna membantu petani sawit yang selama ini membeli bibit dengan harga yang mahal dari daerah luar,” kata Bupati Aceh Singkil, Dulmusrid didampingi Wakil Bupati Sazali, Kamis (8/2/2018) saat meninjau lokasi pembibitan.

Menurutnya sawit merupakan komoditi unggulan di daerahnya. Selama ini petani membeli bibit dengan harga mahal tapi, produksinya tidak sesuai harapan.

“Tahap awal 40 ribu bibit super dengan kwalitas terjamin. Setelah 9 atau 12 bulan akan kita salurkan sebagai bantuan kepada petani,” ujar Bupati di dampingi Kepala Dinas Perkebunan Aceh Singkil, Abd Haris.

Budidaya bibit sawit dalam tahap awal ditangani Dinas Perkebunan Aceh Singkil. Pengembangan bibit sawit itu merupakan pertama kali di lakukan Pemkan setempat.

Sumber: Tribunnews.com