Apakah Anda berencana menjadi pebisnis kelapa sawit? Pastikan Anda mengetahui dengan baik kandungan pupuk yang bisa digunakan untuk merawat pohon kelapa sawit. Anda perlu memahaminya dengan baik supaya pohon kelapa sawit Anda bisa berbuah lebat.
Mengenal Kandungan Pupuk untuk Pertumbuhan Pohon Kelapa Sawit
Jika Anda ingin menanam pohon kelapa sawit, maka penting untuk memilih pupuk terbaik untuk pertumbuhannya. Pupuk kelapa sawit dengan kandungan yang tepat dapat menjaga pertumbuhan pohon kelapa sawit dengan baik.
Beberapa kandungan pupuk yang harus ada pada pupuk kelapa sawit yang perlu Anda ketahui, sebagai berikut:
A. Unsur Makro
1. Nitrogen
Kandungan pupuk nitrogen berperan dalam pertumbuhan tanaman pada proses pembentukan protein, sintesis klorofil, dan fotosintesis. Sehingga, dapat meningkatkan pembentukan permukaan daun, panjang pelepah, dan jumlah pelepah yang sangat berperan untuk menghasilkan asimilat yang cukup optimal. Kandungan nitrogen dibutuhkan dalam jumlah yang besar karena sebagai unsur makro esensial. Sehingga kandungan ini harus dipastikan ada dalam pupuk pohon kelapa sawit.
2. Fosfor
Kandungan P atau fosfor sangat diperlukan dalam pertumbuhan pohon kelapa sawit. Kandungan P pada pupuk dapat merangsang pertumbuhan akar dan batang pohon kelapa sawit dengan cepat. Selain itu, bisa merangsang pembentukan bunga pada tanaman kelapa sawit. Jika tanaman kekurangan unsur P, maka akan mengakibatkan penurunan proses metabolisme seperti terhambatnya pertumbuhan dan perbanyakan sel, respirasi, dan fotosintesis.
Anda memerlukan kandungan P dalam dosis yang banyak supaya tanaman sawit bisa berkembang dengan baik (tidak tumbuh kerdil). Sehingga kandungan P sangat dibutuhkan dalam pupuk kelapa sawit. Pastikan pupuk yang Anda gunakan mengandung fosfor supaya menjadi pupuk terbaik untuk sawit.
3. Kalium
Kandungan kalium pada pupuk kelapa sawit memiliki peranan dalam pembentukan karbohidrat. Kalium juga memiliki peranan untuk pembentukan protein pada tanaman. Sehingga kandungan kalium sangat dibutuhkan dalam pupuk kelapa sawit. Kalium juga berfungsi untuk meningkatkan transport hasil fotosintesis ke bagian buah.
Pada tanaman kelapa sawit, kandungan kalium juga memiliki fungsi yang penting dalam pembentukan minyak dalam buah yang bisa meningkatkan rendemen.
4. Magnesium
Kandungan magnesium memiliki peranan yang penting dalam pelaksanaan proses fotosintesis (pembentukan klorofil), transfer energi, serta pengendalian tingkat kemasaman dalam sel tanaman dan pembentukan karbohidrat.
Anda perlu memastikan bahwa dosis magnesium pada pupuk yang digunakan jumlah sesuai yang dibutuhkan tanaman. Sehingga bisa memberikan dampak yang baik bagi pertumbuhan pohon kelapa sawit.
B. Unsur Mikro
1. Boron
Kandungan boron dibutuhkan dalam jumlah yang sedikit oleh tanaman kelapa sawit. Hal ini disebabkan karena kandungan boron merupakan unsur mikro sehingga tidak diperlukan dalam dosis besar.
Peranan boron pada tanaman kelapa sawit berguna untuk pembentukan karbohidrat, protein, dan pertumbuhan ujung dan anak daun. Anda perlu memperhatikan kandungan ini dengan baik meskipun dibutuhkan dalam jumlah yang sedikit.
2. Tembaga
Kandungan tembaga merupakan kandungan yang bersifat hara mikro esensial. Dalam artian, keberadaannya penting meskipun dibutuhkan dalam jumlah yang sedikit. Anda harus memastikan bahwa kandungan tembaga ada pada pupuk yang Anda gunakan.
Fungsi kandungan tembaga pada pupuk tanaman kelapa sawit adalah sebagai aktivator enzim dalam proses fotosintesis. Kandungan ini juga berperan penting dalam mempercepat proses fisiologi tanaman kelapa sawit. Kekurangan kandungan tembaga dapat menyebabkan terganggunya pertumbuhan pucuk, bahkan pucuk bisa mengering dan mati.
3. Zinc
Zinc merupakan kandungan pupuk yang harus ada dalam dosis kecil. Anda perlu memperhatikan keberadaan kandungan zink dengan baik agar tidak mematikan jaringan tanaman.
Peranan kandungan zinc pada tanaman kelapa sawit adalah untuk pembentukan hormon pertumbuhan tanaman. Peranannya juga berpengaruh dalam enzimatis pada tanaman kelapa sawit.
Cara Memilih Pupuk yang Tepat Untuk Pohon Kelapa Sawit
Jika Anda tertarik untuk memiliki kebun kelapa sawit, maka penting untuk memilih pupuk yang tepat. Hal ini akan berpengaruh besar pada pertumbuhan pohon dan buah yang dihasilkan di kebun kelapa sawit Anda.
Cara memilih pupuk kelapa sawit yang tepat untuk tanaman Anda, sebagai berikut:
A. Sesuaikan Pupuk dengan Kebutuhan Tanaman
Penting untuk memahami dengan baik fungsi pupuk sebelum memilih pupuk yang tepat. Hal ini akan memudahkan Anda memilih pupuk yang sesuai dengan kebutuhan tanaman kelapa sawit.
Sebab, fungsi pupuk untuk kelapa sawit yaitu membantu menjaga agar tanaman kelapa sawit bertumbuh dengan baik. Sehingga Anda perlu memilih pupuk yang tepat sesuai dengan kebutuhan perkembangan tanaman kelapa sawit.
Salah satu pupuk yang sesuai dengan kebutuhan tanaman sawit Anda adalah pupuk MOAF® dari PKT. Karena, pupuk MOAF® diformulasi khusus untuk tiap areal tanaman berbeda dan mengandung semua unsur makro dan mikro yang sudah dijelaskan sebelumnya.
Baca juga: Cara Menghitung Dosis Pupuk Kelapa Sawit
B. Pastikan Memiliki Kandungan Pupuk yang Dibutuhkan
Anda perlu memastikan bahwa pupuk tersebut memiliki semua kandungan yang dibutuhkan untuk pertumbuhan tanaman kelapa sawit. Karena, jika terdapat kandungan yang tidak sesuai dengan kebutuhan, maka kelapa sawit Anda bisa mengalami kegagalan pertumbuhan dan menurunnya produktivitas. Maka itu, kami sarankan Anda untuk mencoba menggunakan pupuk MOAF® dari PKT yang memiliki kandungan yang tepat seperti unsur hara lengkap N, P, K, Mg, Cu, B, Zn dan mikroorganisme baik.
Baca juga: Kelebihan Pupuk MOAF® Dibandingkan Pupuk Konvensional untuk Kelapa Sawit
C. Harga Terjangkau
Tidak hanya kandungan pupuk saja yang perlu diperhatikan dengan baik. Pastikan juga harga pupuk yang digunakan sesuai dengan anggaran yang dimiliki. Harga yang terjangkau bisa menjadi pertimbangan yang tepat dalam membeli pupuk.
Meskipun demikian, Anda perlu memastikan bahwa pupuk tersebut memiliki kandungan yang sempurna untuk pertumbuhan tanaman kelapa sawit. Jangan memilih pupuk sembarangan agar tidak menimbulkan kerugian. Agar mendapatkan harga yang terjangkau, Anda bisa memilih pupuk MOAF®. Bukan hanya harganya yang terjangkau, pupuk ini juga ramah lingkungan.
Sudah Tau Kandungan Pupuk yang Baik Untuk Kelapa Sawit?
Demikianlah pembahasan mengenai kandungan pupuk yang dibutuhkan pohon kelapa sawit. Anda perlu memilih pupuk yang terbaik supaya tanaman kelapa sawit Anda tidak terserang hama dan penyakit, serta memiliki produktivitas yang tinggi. Pilihlah pupuk yang bisa menjaga pertumbuhan kelapa sawit dengan baik.
Setelah menemukan pupuk yang tepat, Anda juga perlu mengetahui cara menanam kelapa sawit yang baik dan benar, Anda dapat membaca penjelasannya di artikel sebelumnya mengenai cara menanam kelapa sawit yang baik dan benar. Semoga bermanfaat!
FAQ
1. Pupuk apa yang bisa meningkatkan produktivitas pohon sawit?
Jika Anda ingin memiliki pohon kelapa sawit yang memiliki produktivitas tinggi, maka Anda harus memberikan pupuk yang mengandung semua unsur hara yang dibutuhkan oleh tanaman sawit. Hal ini akan berpengaruh pada pertumbuhan dan buah yang dihasilkan Pupuk yang membantu pertumbuhan buah kelapa sawit meningkat adalah pupuk MOAF® dari PKT.
2. Berapa Banyak Pupuk yang Digunakan untuk 1 Hektar Sawit?
Jika Anda memiliki perkebunan sawit dengan luas 1 hektar, maka dosis pupuk yang digunakan haruslah tepat dosis. Sebab itu, sebelum memberikan pupuk Plantation Key Technology (PKT) akan melakukan research terlebih dahulu, lalu analisis dan identifikasi masalah, membuat formulasi khusus berupa pupuk MOAF®, melaporkan hasil temuan kepada petani atau pengusaha sawit, dan setelah mendapatkan persetujuan untuk mengaplikasikan formulasi khusus tersebut PKT langsung mengaplikasikan solusi tepat melalui prosedur production and logistic untuk tanaman kelapa sawit Anda. Cara menghitung dosis pupuk kelapa sawit dapat disesuaikan dengan kondisi tanah dan kebutuhan tanaman.
3. Berapa Harga Pupuk Kelapa Sawit?
Harga pupuk dapat disesuaikan dengan kandungan pupuk yang dimiliki. Selain itu, disesuaikan dengan fungsi pupuk tersebut. Bagi Anda praktisi perkebunan sawit yang menginginkan pupuk dengan harga yang terjangkau, ramah lingkungan, dan tepat dosis. Anda dapat mengunjungi website kami www.pkt-group.com atau menghubungi whatsapp kami 0821-2000-6888.