Pemerintah Segera Bentuk PalmCo, Petani Sawit Nikmati Manfaatnya

Sawit Notif – Hadirnya PalmCo yang merupakan Sub-holding PTPN Group ini akan membantu petani sawit Indonesia. Ketua Umum DPP Asosiasi Petani Kelapa Sawit Perkebunan Inti Rakyat atau Aspekpir Indonesia, Setiyono mengatakan bahwa setelah dibentuk sub holding PalmCo khusus mengelola bisnis sawit, maka dirinya yakin bahwa kemitraan dengan petani akan lebih baik dan efisien.

Mengutip Radarmukomuko.com, Setiyono mengatakan bahwa dengan adanya PalmCo maka petani sawit dapat menjadi mitra utama perusahaan, sehingga perhatian kepada petani kelapa sawit akan meningkat. Maka itu, ia menitikberatkan bahwa PalmCo akan fokus dengan kepentingan para petani sawit.

Selain itu, perusahaan akan menawarkan kerjasama yang lebih meningkat dengan adanya PalmCo untuk memastikan ketersediaan usaha baku minyak sawit dan memastikan kesinambungan pasokan tandan buah segar (TBS) ke pabrik-pabrik PalmCo.

Sebab, PalmCo akan membutuhkan pasokan bahan baku yang lebih besar pula. Maka, bahan baku tersebut hanya akan dipasok dari kebun perusahaan dan petani sawit plasma, serta petani sawit swadaya di seluruh Indonesia.

Maka itulah, petani sawit lagi-lagi akan merasakan manfaat adanya PalmCo. Lantaran, PalmCo membutuhkan kepastian bahan baku dengan kualitas yang dibutuhkan. Maka, PalmCo akan berperan dengan berhubungan langsung kepada petani sawit di seluruh Indonesia.

Sumber: Radarmukomuko.com