Sawit Notif – Menteri Perdagangan RI, Zulkifli Hasan (Zulhas) yang baru saja dilantik, di hari pertamanya bertugas langsung memantau pasar Cibubur di Jakarta Timur (16/6). Ia mendatangi pasar bertujuan melihat dan mendengar secara langsung stok pangan dan keluh kesah para pedagang dan pembeli terkait minyak goreng, dikutip Infosawit.com.
Zulhas tidak hanya datang seorang diri, ia di dampingi juga oleh Wakil Menteri Perdagangan Jerry Sambuaga dan Sekretaris Jenderal Kemendag Suhanto.
Zulhas mengatakan kunjungan ke pasar sangat penting, karena dengan kunjungan ini ia bisa mendengar langsung keluhan pedagang dan masyarakat pembeli. Hal ini berguna agar harga-harga barang kebutuhan pokok dapat segera di kendalikan dan cari solusinya.
Berfokus utama pada stabilisasi harga minyak goreng sawit, Zulhas menegaskan “Kemendag harus menjadi yang paling depan mengatur prinsip keadilan dalam perdagangan. Regulasi harus adil. Pedagang dan pembeli harus jujur, seimbang, dan saling memberikan maslahat satu sama lain. Pembelinya bahagia. Pedagang bahagia. Jangan sampai ada yang menimbun, menahan harga, dan lainnya,” tegasnya.
Zulhas juga memaparkan bahwa akan segera mengambil kebijakan agar harga minyak goreng sawit curah dapat dikemas dengan kemasan sederhana dan terkendali di harga Rp 14.000/liter.
Sumber: Infosawit.com