Manfaat Produk Olahan Kelapa Sawit Terhadap Dunia Bisnis Di Indonesia

Manfaat Produk Olahan Kelapa Sawit Terhadap Dunia Bisnis Di Indonesia

Sawit Notif – Sebagai penyumbang terbesar terhadap kemajuan ekonomi di Indonesia, kini beragam produk olahan kelapa sawit terus meningkat. Manfaat produk olahan kelapa sawit terhadap dunia bisnis, khususnya pelaku usaha kecil, menengah, dan koperasi (UKMK) menciptakan inovasi produk olahan yang memiliki daya jual dan manfaat bagi masyarakat.

Kelapa sawit memiliki banyak manfaat bagi tubuh manusia, khususnya vitamin E yang memiliki fungsi antioksidan dan melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan.

Mengutip liputan6.com, Putu Juli Ardika selaku Direktur Industri Agro Kementrian Perindustrian mengatakan bahwa adanya sawit dapat menciptakan kuliner makanan beragam yang menjadikan kearifan lokal di Indonesia.

Kepala Divisi Perusahaan Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit, Achmad Maulizal Sutawijaya mengatakan produk olahan kelapa sawit menjadi pendorong sektor ekonomi di Indonesia. Hal ini diperkuat dengan data rata-rata nilai eksposr sawit sebesar 21 miliar tiap tahunnya.

Achmad Maulizal Sutawijaya, menjelaskan Negara menerima 14 sampai 20 triliun setiap tahunnya. Ia juga menyakini bahwa kelapa sawit memiliki kontribusi besar terhadap pendapatan masyarakat dan Negara.

Sumber : liputan6.com