6 Hari Beruntun Harga CPO Menanjak, Hari Ini Naik 3%

6 Hari Beruntun Harga CPO Menanjak, Hari Ini Naik 3%

Sawit Notif – Harga komoditas minyak sawit mentah (CPO) naik tajam pada awal perdagangan Kamis (6 Oktober 2022). Artinya, harga CPO telah naik selama enam hari berturut-turut. Mengutip Refinitiv, CPO naik tajam sebesar 3,13% menjadi MYR 3.756/ton pada pukul 08:15 WIB.

Mengutip Cnbcindonesia.com, Kenaikan harga CPO selama enam hari berhasil mendorong kenaikan hingga 12,39% secara mingguan. Harga CPO juga meningkat sebesar 1,79% year-on-month, meskipun terus turun sebesar secara tahunan.

Secara teknis, analis komoditas Reuters Wang Tao mengatakan harga CPO hari ini diperkirakan akan diperdagangkan di kisaran MYR 3.824-3.919/ton, karena berada pada tren baik dari MYR 3.220/ton.

Minyak sawit berjangka Malaysia juga naik 0,72% menjadi MYR 3.640/ton (US$ 786,35/ton) dan membukukan kenaikan selama lima hari beruntun.

Selain itu, permintaan CPO juga didukung oleh kenaikan harga minyak yang cukup tajam, seiring dengan semakin diminatinya CPO untuk digunakan sebagai bahan baku biodiesel. Pada perdagangan Rabu (5/10) harga minyak Brent tercatat US$93,37 per barel, naik 1,7% dibandingkan harga penutupan kemarin.

Produksi juga di proyeksi naik 2% menjadi 1,76 juta ton, sedangkan nilai ekspor diprediksikan naik 8% ke 1,41 juta ton. Sehingga masih ada gap antara produksi dan angka ekspor di Malaysia.

Sumber: Cnbcindonesia.com